Sejarah dan Keunikan Mie Ayam Gadis di Kota Bogor
Mie Ayam Gadis adalah salah satu tempat kuliner legendaris yang berada di Kota Bogor. Jika kamu sedang berkunjung ke kota ini, jangan lewatkan kesempatan untuk mencicipi hidangan lezat yang telah memikat banyak penggemarnya sejak bertahun-tahun.
Tempat ini didirikan oleh Supri pada tahun 1987 dan berlokasi di Jalan Panaragan, Kecamatan Bogor Tengah. Letaknya sangat strategis karena tidak jauh dari Stasiun Bogor dan berada di samping SDN Panaragan Jembatan Merah. Akses yang mudah membuat Mie Ayam Gadis selalu ramai dikunjungi baik oleh warga lokal maupun wisatawan.
Nama “Gadis” memiliki cerita unik. Dulu, di sekitar lokasi terdapat sekolah dengan murid yang sebagian besar perempuan. Nama tersebut kemudian digunakan sebagai nama warung dan tetap melekat hingga saat ini.
Mie Ayam Gadis hanya menyajikan dua menu utama, yaitu Mie Ayam dan Pangsit Goreng. Meskipun sederhana, cita rasa yang dihadirkan tidak pernah mengecewakan. Mie-nya kenyal, berpadu dengan sayur sawi segar dan suwiran ayam kecap yang gurih manis. Perpaduan rasa autentik ini membuat banyak pelanggan lama kembali untuk menikmati semangkuk mie ayam yang penuh kenangan.
Arieanne, salah satu pengunjung setia, mengungkapkan pengalamannya saat mencicipi Mie Ayam Gadis. Ia mengatakan bahwa hidangan ini memiliki rasa kampung yang khas. Potongan ayam kecapnya juicy dan minyak bawangnya memberikan aroma harum yang maksimal. Baginya, ini adalah makanan yang benar-benar enak.
Selain rasanya yang lezat, harga Mie Ayam Gadis juga sangat terjangkau. Seporsi penuh dibanderol sekitar Rp12.000, sedangkan setengah porsi harganya Rp8.000. Pengunjung bisa menyesuaikan porsi sesuai dengan selera mereka.
Warung Mie Ayam Gadis buka setiap hari mulai pukul 08.00 pagi hingga 17.00 WIB. Tempat ini cocok untuk sarapan maupun makan siang. Selain rasanya yang melegenda, suasana warung juga masih sama seperti dulu. Mereka masih menggunakan terpal sebagai pelindung dari hujan dan panas matahari. Meja dan kursi panjang yang tersusun rapi membuat pengunjung merasa bernostalgia ke era tahun 80-an.
Meski begitu, ada satu hal yang perlu diperhatikan ketika berkunjung ke Mie Ayam Gadis. Tempat parkir yang terbatas karena lokasinya berada di dalam gang. Jika kamu datang dengan kendaraan, disarankan untuk memarkirkan kendaraan di City Mall Bogor yang tidak jauh, lalu berjalan kaki ke lokasi.





