Konsumsi Buah Bit Bisa Atasi Penyakit Apa Saja?

by -di lihat 1 kali

.) merupakan tanaman umbi-umbian yang bermanfaat bagi kesehatan.

Data Komposisi Pangan Indonesia menunjukkan, buah bit merah atau putih mengandung nutrisi seperti karbohidrat, serat, dan protein.

Buah bit juga kaya akan kalium, fosfor, kalsium, natrium, zat besi, tembaga, seng, karoten total, serta vitamin C.

Kandungan nutrisi dari buah bit membuat sayuran tersebut memiliki banyak manfaat, termasuk bisa mengatasi sejumlah penyakit.

Lantas, apa saja penyakit yang bisa diatasi dengan mengonsumsi buah bit?

Manfaat buah bit

Buah bit dapat dikonsumsi dengan cara direbus, dikukus, dipanggang, dijus, atau dimakan secara mentah.

, buah bit dapat meningkatkan stamina, karena mengandung nitrat yang bisa meningkatkan stamina tubuh.

Kandungan nitrat yang tinggi dalam bit juga bisa meningkatkan fungsi kognitif dengan meningkatkan aliran darah menuju otak.

Tak hanya itu, terdapat beberapa penyakit yang bisa diatasi dengan mengonsumsi buah bit. Berikut rinciannya:

1. Hipertensi

Kandungan nitrat dalam buah bit membantu menurunkan tekanan darah tinggi penyebab hipertensi.

2. Peradangan

Buah bit mengandung betalain yang memiliki sifat antiinflamasi. Manfaat ini membuat bit dapat dikonsumsi untuk membantu tubuh mengatasi peradangan.

3. Gangguan pencernaan

Bit juga kaya serat yang dapat memelihara kesehatan pencernaan, serta mengobati penyakit yang berhubungan dengan sistem pencernaan.

Konsumsi serat yang rutin dari buah bit dapat mencegah dan mengatasi sembelit, infeksi pada usus, serta wasir.

4. Kanker

Buah bit dapat dikonsumsi untuk mencegah kanker. Pasalnya, sayuran ini mengandung antioksidan tinggi yang bantu melawan sel kanker.

Penelitian pun menunjukkan, buah bit yang mengandung pigmen betalain dapat mengurangi pertumbuhan sel kanker prostat dan kanker payudara.

5. Obesitas

Buah bit juga mengandung kalori yang rendah, tapi serat dan proteinnya tinggi. Karena itu, mengonsumsi buah bit bisa membantu menjaga berat badan ideal.

6. Gangguan hati

, buah bit mengandung fitonutrien atau betanin yang terbukti memiliki efek melindungi kesehatan hati dari penyakit. Namun, bit harus diolah dengan baik sebelum dikonsumsi.

7. Diabetes

Bit mengandung senyawa pengendali kadar glukosa dan insulin, serta antioksidan yang bisa mencegah kerusakan sel dan memperbaiki saraf rusak pada penderita diabetes.

8. Pikun

Selain itu, kandungan nitrit dalam buah bit dapat meningkatkan aliran darah dan oksigen ke berbagai bagian tubuh, termasuk otak. Bit juga dapat mencegah dan mengatasi pikun.

9. Anemia

(2021), buah bit sumber vitamin B9, potasium, magnesium, dan fosfor. Kandungan ini membentuk sel darah merah sehingga berkhasiat mencegah dan mengatasi anemia.

10. Kolesterol

Bit juga kaya serat yang berfungsi menurunkan kadar lemak dan kolesterol dalam tubuh.

Manfaat ini berasal dari senyawa betalin, flavonoid, saponin, dan tannin yang dikandungnya.

11. Infeksi jamur dan ketombe

Buah bit juga bermanfaat mengatasi masalah infeksi jamur dan kulit kepala kering yang menyebabkan ketombe.

Enzim dan silica dalam buah bit bantu melembapkan kulit kepala, mengikis sel kulit mati, dan menyingkirkan bakteri penyebab ketombe.

12. Demensia

Penurunan fungsi otak dapat menyebabkan demensia pada masa tua. Hal ini terjadi karena berkurangnya aliran darah dan oksigen ke otak.

Meski begitu, bit bermanfaat meningkatkan kesehatan dan fungsi otak. Buah ini melebarkan pembuluh darah sehingga aliran darah dalam otak tercukupi dan terhindar dari demensia.

13. Keracunan dan gangguan ginjal

Buah bit juga bantu menjaga kesehatan ginjal. Pasalnya, bit berfungsi sebagai detoks alami yang bisa menyaring darah dan mengeluarkan racun dari tubuh melalui urine.

Selain itu, buah bit juga bermanfaat meningkatkan kerja saraf dan otot, menjaga imunitas tubuh, serta mencerahkan kulit wajah dan rambut.

Tentang Penulis: Samsul Budaeri

Gravatar Image
Samsul Budaeri adalah seorang penulis dan koresponden di media online BOGORMEDIA. Dia juga sebagai Admin di website media tersebut.

No More Posts Available.

No more pages to load.