Persib Bandung semakin rasa Persija Jakarta, putra daerahnya potensi out dari Macan Kemayoran, ada 2 indikasi nyata.
Persib Bandung kehilangan sosok Dedi Kusnandar di lini tengah Persib Bandung.
Dedi Kusnandar mengalami cedera patah tulang fibula yang memaksanya absen dari Persib Bandung hingga akhir musim.
Cedera itu yang mau tidak mau harus dipertimbangkan Persib Bandung untuk mencari sosok pengganti sementara atau suksesor penerus tongkat estafet Dedi Kusnandar.
Mengingat, secara usia, Dedi Kusnandar sudah tak muda lagi yakni 33 tahun.
Lantas, siapakah sosok yang layak dipertimbangkan Persib Bandung sebagai suksesor Dedi Kusnandar?
Sosok yang layak dipertimbangkan yakni gelandang bertahan serba bisa Persija Jakarta, Hanif Sjahbandi.
Terkini, ada tiga indikasi Hanif Sjahbandi out dari Persija Jakarta dan mempertimbangkan pulang ke tim lamanya, Persib Bandung.
Berikut ulasan selengkapnya:
Didikan Persib Bandung & Putra Daerah
Seusai pernah menimba ilmu di dua klub Spnayol Jove Espanol dan Sense U19, Hanif Sjahbandi tercatat pernah menimba ilmu bersama Persib Bandung.
Tercatat, Hanif Sjahbandi pernah menimba ilmu bersama Persib Bandung U21 selama satu musim.
Kiprah itu dicatatkan Hanif Sjahbandi pada musim 2014/2015.
Tak cuma itu, statusnya yang merupakan putra daerah asli Bandung jadi sebab lainnya.
Pernah Masuk Radar Bidikan
Di awal musim 2024/2025, nama Hanif Sjahbandi pernah dikaitkan bakal pulang ke Persib Bandung.
Saat itu, Hanif Sjahbandi dikabarkan masuk radar Persib Bandung dan Bali United.
Munculnya kabar itu tak terlepas dari kontrak Hanif Sjahbandi yang saat itu sudah habis pada awal musim 2024/2025.
Kontrak Segera Expired
Per 1 Juli 2024, kontrak Hanif Sjahbandi resmi diperpanjang Persija Jakarta.
Hanif Sjahbandi diperpanjang Persija Jakarta sampai dengan 30 Juni 2025.
Dengan opsi perpanjangan 1 tahun.
Tentu, durasi kontraknya yang kurang dari enam bulan tersisa membuat Hanif Sjahbandi bisa jadi opsi untuk digoda Persib Bandung.
Apabila tak diperpanjang Persija Jakarta, maka kans Persib Bandung untuk mendapatkan tanda tangannya terbuka lebar, bahkan secara gratis alias
Mengenal Hanif Sjahbandi
Hanif Sjahbandi merupakan pesepak bola Indonesia yang saat ini bermain untuk Persija Jakarta.
Dia lahir pada tanggal di Bandung pada 7 April 1997.
Hanif Sjahbandi memulai karier juniornya di Indonesia football Academy tahun 2010-2012 dan Persib Bandung pada 2014-2015.
Diketahui, Hanif Sjahbandi memiliki kemampuan dalam mengatur serangan dan juga mampu berperan sebagai gelandang bertahan.
Kemudian karier Hanif Sjahbandi terus melejit dan dipromosikan ke tim senior Arema FC pada tahun 2017-2022.
Setelah itu, tahun 2022 Hanif Sjahbandi bergabung dan membela Persija Jakarta hingga saat ini.
Pasalnya, penampilan Hanif Sjahbandi yang konsisten dan berkualitas membuatnya menjadi salah satu pemain kunci dalam skuad Persija Jakarta.
Diketahui, Hanif Sjahbandi termasuk dalam skuat Timnas U-23 Indonesia yang berkompetisi dalam berbagai turnamen internasional, termasuk SEA Games.
Hingga, pada musim 2023/2024, Hanif Sjahbandi sempat menjadi incaran dari Persib Bandung, rival abadi Persija Jakarta.
Meskipun begitu, Hanif Sjahbandi tetap setia bersama Persija Jakarta dan terus berkontribusi secara maksimal untuk klub kesayangannya.
Profil Hanif Sjahbandi
berikut profil dari Hanif Sjahbandi:
Nama lengkap : Hanif Abdurrauf Sjahbandi
Tanggal lahir : 7 April 1997
Tempat lahir : Bandung
Usia : 27 tahun
Tinggi : 1,81 m
Kewarganegaraan : Indonesia
Posisi : Gelandang – Gel. Bertahan
Kaki : Kanan
Klub saat Ini : Persija Jakarta
Bergabung : 3 April 2022
Kontrak berakhir : 30 Juni 2025
Harga Pasaran saat ini : Rp 3,91 Miliar
Statistik Berdasarkan Klub
- Arema FC : 92 pertandingan, 6 gol, 2 assist, 6.041 menit bermain
- Persija : 80 pertandingan, 7 gol, 4 assist, 3.977 menit bermain.
Google News